Agar Mudah Minta Bantuan Buku, Kepala DPAD Yulizal Dorong Sekolah Lengkapi Syarat dan Urus Akreditasi Perpustakaan

Selasa, 30 Maret 2021

Kepala DPAD Inhil, H Yulizal foto bersama Kepala SMKN 1 Kempas, Bedrizon

indragirione.com - Seluruh kepala sekolah (kepsek) dan pengelola pustaka yang ada di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) didorong untuk melengkapi berbagai persyaratan dan mengurus akreditasi perpustakaannya.

Langkah tersebut bertujuan mempermudah pihak sekolah meminta bantuan kepada Perpustakaan Nasional (Perpusnas), khususnya dalam pengadaan buku dan bahan bacaan di sekolah.

Seperti yang disampaikan Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) Yulizal saat berkunjung dan memberikan pembinaan perpustakaan secara langsung di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Kempas, Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Kempas, Sekolah Dasar Negeri (SDN) 015 Kempas dan Perpustakaan Desa Danau Pulai Indah, Selasa 30 Maret 21.

Turut mendampinginya saat itu, Kepala Seksi (Kasi) Bidang Pelayanan Siti Marwah, Kasi Pengolahan Bahan Pustaka Hj Kasmawati, serta Kasi Pembinaan dan Pengembangan Perpustakaan Rika taruna.

Ketika mengunjungi Perpustakaan Tengku Ghazali di SMKN 1 Kempas, Yulizal mengungkapkan bahwa perpustakaan tersebut sudah memenuhi standar perpustakaan, hanya tinggal ditingkatkan lagi agar lebih sempurna.

"Ini tinggal ditingkatkan lagi sedikit, masih ada beberapa yang perlu dilengkapi, seperti nomor pokok pustaka. Kemudian mendaftar ke Perpusnas dan meresmikan nama pustaka sekolahnya, sehingga kedepannya mudah untuk meminta bantuan ke Perpusnas terutama buku," ujar Yulizal.

Sementara itu, Kepala SMKN 1 Kempas Bedrizon menyatakan bahwa pihaknya akan terus mengupdate kualitas perpustakaan dan melengkapi yang belum ada, seperti Nomor Pokok Pustaka (NPP) dan meresmikan nama perpustakaan Tengku Ghazali tersebut.

"Kita sedang mempersiapkan, Insya Allah nanti setelah semua sudah siap, pasca lebaran kita resmikan Pustaka Ghazali bersamaan dengan panen hasil dari ketahanan pangan yang sudah dirawat oleh siswa SMKN 1 Kempas," terangnya.

Terakhir, Kepsek Bedrizon mengucapkan terima kasih kepada Kepala DPAD Inhil bersama rombongan, yang telah menyempatkan diri melakukan kunjungan dan memberikan pembinaan pada perpustakaannya.

"Insya Allah yang kurang akan kita lengkapi agar ke depan perpustakaan ini bisa lebih baik lagi," imbuhnya.