Anggota DPR RI Syamsurizal Lepas Pacu Jalur Ajang Uji Coba Desa Gunung

Kamis, 28 Juli 2022

Indragirione.com, - Dr.H.Syamsurizal, S.E,.M.M wakil  ketua komisi ll DPR-RI secara resmi melepas hilir pertama pacu Jalur Ajang Uji Coba Gunung Toar, Kamis (28/07/2022) siang di Tepian Toluak Bayur Desa Gunung, Kecamatan Gunung Toar Kabupaten Kuantan Singingi.


Di awal pelepasan hilir jalur pertama, Dr.H.Syamsurizal,S.E,.M.M yang juga merupakan ketua DPW PPP Propinsi Riau beserta rombongan disambut dengan gemuruh dan rombongan  menaiki  kompang dibantu boat dan dibawa ke hulu pancang start Tepian Toluak Bayur tempat acara pacu jalur berlangsung.


Hilir pertama sah dilepas Dr.H.Syamsurizal ,S.E.,M.M yang ditandai dengan kibasan bendera dan dentuman suara tembakan. Syamsurizal yang juga didampingi oleh Anggota DPR-Propinsi Riau Sardiyono A,.Md, Ketua DPRD Kuansing Dr.Adam S,H,.M.H,. Camat Gunung Toar, Kabag OPS Polres Kuansing, Polsek Kuantan Mudik ,Danramil Kuantan Mudik,anggota DPRD Kuansing H.Darmizar,Naswan, sejumlah pejabat kecamatan dan sejumlah  Datuk – Datuak nan bagolar juga tampak hadir mendampingi dan  rombongan usai acara pelepasan hilir dengan Kompang menuju tribun finis.
  

Adapun hilir pertama adalah Jalur Kori Pusako Kampuang Layang { KIRI } Desa Tj.Medang kecamatan Hulu Kuantan , dengan Jalur Silinca Tobek Panjang { Kanan}  dari Desa Koto Taluk, Kecamatan Kuantan Tengah,.hilir Kedua Puti Mandi Mayang Taurai { KIRI } dari Desa Rantau Sialang, Kecamatan Kuantan Mudik ,dengan Jalur Power Agung { Kanan } dari Desa Koto Gunung,Kecamatan Gunung Toar ,.Begitu dua jalur kebanggaan dilepaskan, langsung disambut riuh sorak "Kayuah" dan tepuk tangan pun berdatangan dari penonton warga Kecamatan Gunung Toar sekitarnya.


Sebanyak 66 jalur ikut berpartisipasi dalam Pacu Jalur Ajang uji coba  ini, dimulai hari ini, Kamis (28/07/2022) sampai dengan Sabtu (30/7/2022) lusa.  Kecamatan gunung Toar selaku tuan rumah menerjunkan 14 jalur,  Kecamatan Hulu Kuantan sebanyak 11 jalur, Kecamatan Kuantan Mudik sebanyak 15 jalur,kecamatan kuantan Tengah20 jalur, Kecamatan Sentajo Raya sebanyak 2 jalur, kecamatan Benai sebanyak 2 jalur.,kecamatan Pangean sebanyak 2 jalur

Setelah rombongan tiba di tribun Finish langsung  disambut panitia pelaksana dan menuju ruangan VIP untuk menyaksikan secara langsung perhelatan pacu jalur sampai selesai , dan setelah Pacu Jalur selesai rombongan langsung menuju Kota Taluk Kuantan