China Open 2019: The Minions Pulangkan Wakil Malaysia, Indonesia Punya 3 Ganda Putra di Semifinal

Jumat, 20 September 2019

Indagirione.com, – Tiga ganda putra Indonesia yang bertanding di perempat final China Open 2019, Jumat (20/9/2019) hari ini semuanya meraih kemenangan, alias lolos ke semifinal. Terbaru, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo atau The Minions yang mengamankan tiket 4 besar.


Minions lolos setelah mengalahkan Goh V Shem/Tan Wee Kiong di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Changzou, Jumat (20/9/2019) malam.

Melalui pertandingan berdurasi 34 menit, The Minions memulangkan ganda putra Malaysia itu dengan skor 21-15 dan 21-17.

Dengan demikian, Indonesia memiliki tiga ganda putra di babak semifinal turnamen berlevel Super 1000 ini yang akan digelar Sabtu (21/9/2019) besok.

Dikutip Pojoksatu.id dari Badmintontalk, ini merupakan kali pertama sepanjang sejarah Indonesia punya tiga ganda putra di babak semifinal turnamen level super 750 ke atas.



Sebelumnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto lolos setelah mengalahkan unggulan keempat asal Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda, dengan skor 23-21 dan 22-20. Di semifinal besok, Fajar/Rian menantang The Minions.

Sementara ganda putra terbaik kedua Indonesia, Mohammad Ahsan / Hendra Setiawan juga lolos ke semifinal. Di babak perempat final, Ahsan/Hendra menyingkirkan wakil Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe dengan skor 21-15 dan 21-12.

Selanjutnya di babak semifinal besok, The Daddies yang merupakan unggulan kedua di turnamen ini akan menghadapi unggulan ketiga asal China, Li Jun Hui/Liu Yu Chen. Li/Liu sendiri lolos ke semifinal setelah mengandaskan perlawanan ganda putra Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

(fat/pojoksatu)