Curi Becak di Siang Bolong, Warga Seberang Tembilahan Babak Belur

Jumat, 27 Mei 2022

Pelaku saat ditangkap

INHIL,- Nekat melakukan aksi pencurian sebuah becak, AN (22) warga Seberang Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir babak belur dihajar massa, Jum'at (27/5/2022).

Pelaku beraksi di jalan M. Boya Lorong Takuban Perahu, selain mencuri becak AN juga ketahuan mencuri besi. Menurut keterangan warga setempat pelaku berasal dari Kampung Betuah Seberang Tembilahan.
 
Informasi yang berhasil dihimpun, pukul 13.00 Wib, seorang warga melihat becak milik bapaknya sedang dibawa oleh seorang laki-laki yang dicurigai maling. 

Melihat becak tersebut warga itu menghentikan pelaku, kemudian terjadi saling klaim sebagai pemilik becak. Warga itu langsung menahan pelaku, namun pelaku melakukan perlawanan.

Melihat adanya keributan, masyarakat setempat langsung beramai-ramai melakukan pemukulan dan menangkap pelaku.

Setelah saksi dan masyarakat menangkap, mereka kemudian mengikat tangan pelaku dan melaporkan kejadian tersebut kepada Babinsa kota.

Mendapatkan laporan tersebut Babinsa kota mendatangi tempat lokasi kejadian dan mengamankan pelaku selanjutnya diserahkan kepada pihak Polres Inhil.

Maling tersebut memakai celana merah pendek itu babak belur. 

Adapun barang bukti yang diamankan tampak sebilah pisau, satu buah gunting, satu unit becak dayung dan Besi pagar.

"Dengan maraknya aksi maling yang terjadi akhir-akhir ini diharapkan kepada masyarakat agar waspada dan berhati-hati sehingga kejadian dapat di antisipasi supaya tidak ada lagi kejadian serupa," ucap pelapor, salah satu warga setempat.

Pukul 14.00 Wib pelaku telah diserahkan kepada pihak Polres Inhil untuk diperiksa lebih lanjut.