Dinkes inhil Bersama UPT Puskesmas Lakukan Jejaring Kesehatan di Sekolah Dasar

Rabu, 15 Maret 2023

Indragirione,_ Dinas kesehatan (Dinkes) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) melalui UPT puskesmas pengalihan Enok melaksanakan Pelayanan kesehatan (penjaringan) di sekolah dasar negeri (SDN) 031 Suhada, Rabu (15/3/2023).

Kegiatan ini merupakan program rutin puskesmas dalam pelayanan kesehatan anak sekolah di wilayah kerja puskesmas.


Selaku kepala Dinkes inhil Rahmi Indrasuri malalui Sub kesehatan dan lingkungan, Leni Rosita. Menyampaikan, Penjaringan Kesehatan Anak Sekolah (Screening) merupakan salah satu bentuk dari pelayanan kesehatan yang bertujuan untuk mendeteksi dini siswa yang memiliki masalah kesehatan agar segera mendapatkan penanganan sedini mungkin serta tersedianya data atau informasi untuk menilai perkembangan kesehatan peserta didik.

"Kesehatan anak merupakan hal yang penting, mengingat anak merupakan generasi penerus bangsa, untuk itu mari jagalah kesehatan dengan membiasakan dengan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat," Ujar Sub kesehatan dan lingkungan, Leni Rosita.

Ia menambahkan, kegiatan ini tentu dengan kerjasama antar kesehatan dan guru terhadap peserta didik  oleh tenaga kesehatan bersama kader kesehatan sekolah minimal pemeriksaan status gizi (TB,BB), pemeriksaan gigi, tajam penglihatan dan tajam pendengaran.

"Kegiatan ini dilaksanakan untuk memenuhi persyaratan standar minimal pelayanan bidang kesehatan dan program UKS," Katanya.


Terkhir, ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak dalam hal ini tenaga kesehatan Puskesmas yang telah memberikan pelayanan kesehatan di sekolah tersebut.

“Kegiatan ini sangat penting, dan diharapkan siswa dan guru dapat mengetahui perkembangan kesehatan siswanya, serta bisa menyampaikan ke orangtua siswa mengenai informasi kesehatan yang diterima,” Tuturnya Sub kesehatan dan lingkungan, Leni Rosita.

Pelayanan kesehatan usia pendidikan dasar sesuai standar meliputi :
1). Skrining kesehatan.
2). Tindaklanjut hasil skrining kesehatan.