Dinkes Inhil Instruksikan Kepada Seluruh Tenaga Medis Untuk Berikan Himbauan Tentang Bahaya Hepatitis Kepada Masyarakat

Jumat, 13 Mei 2022

Indragirione.com, -Dinas kesehatan (Dinkes) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil)  mengimbau seluruh tenaga kesehatan terkait dan masyarakat, terutama orang tua dan anak, agar tetap ketat melakukan protokol kesehatan, merebaknya kasus hepatitis akut.


Imbauan tersebut disampaikan PLT Dinkes Inhil, Budi N Pamungkas melalui Sekretaris Dinkes Rahmi Indrasuri kepada Awak Media,   kepada seluruh jajaran menindaklanjuti Surat Edaran dari  Kementerian Kesehatan melalui Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit dengan nomor surat HK.02.02/C/2515/2022 tentang Kewaspadaan terhadap Penemuan Kasus Hepatitis Akut yang tidak Diketahui Etiologinya.

"Kepada seluruh organisasi profesi medis dan tenaga kesehatan yang bertugas di berbagai fasilitas kesehatan tingkat pertama, yakni puskesmas, posyandu, klinik praktek mandiri, serta dokter praktek perorangan juga mewaspadai setiap gejala hepatitis pada anak dan dewasa," ujar Sekretaris Dinkes  Rahmi Indrasuri 

 

Terakhir Ia berharap, dengan Hepatitis akut yang masih belum diketahui penyebabnya untuk itu seluruh dokter anak dan residen dokter anak agar turut mengawasi apabila gejala yang dimaksud muncul pada pasien dan terus tingkatkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).


"Masyarakat tetap tenang dan berhati-hati, mencegah infeksi dengan mencuci tangan, meminum air bersih yang matang, makan makanan yang bersih dan matang, membuang tinja atau popok sekali pakai pada tempatnya, menggunakan alat makan pribadi, memakai masker, dan menjaga jarak dan segera mengunjungi Fasilitas Layanan Kesehatan (Fasyankes) terdekat apabila ada anak atau anggota keluarga yang mengalami gejala," Harapnya Sekretaris Dinkes Rahmi Indrasuri

Indragirione.com, -Dinas kesehatan (Dinkes) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil)  mengimbau seluruh tenaga kesehatan terkait dan masyarakat, terutama orang tua dan anak, agar tetap ketat melakukan protokol kesehatan, merebaknya kasus hepatitis akut.


Imbauan tersebut disampaikan PLT Dinkes Inhil, Budi N Pamungkas melalui Sekretaris Dinkes Rahmi Indrasuri kepada Awak Media,   kepada seluruh jajaran menindaklanjuti Surat Edaran dari  Kementerian Kesehatan melalui Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit dengan nomor surat HK.02.02/C/2515/2022 tentang Kewaspadaan terhadap Penemuan Kasus Hepatitis Akut yang tidak Diketahui Etiologinya.

"Kepada seluruh organisasi profesi medis dan tenaga kesehatan yang bertugas di berbagai fasilitas kesehatan tingkat pertama, yakni puskesmas, posyandu, klinik praktek mandiri, serta dokter praktek perorangan juga mewaspadai setiap gejala hepatitis pada anak dan dewasa," ujar Sekretaris Dinkes  Rahmi Indrasuri 

 

Terakhir Ia berharap, dengan Hepatitis akut yang masih belum diketahui penyebabnya untuk itu seluruh dokter anak dan residen dokter anak agar turut mengawasi apabila gejala yang dimaksud muncul pada pasien dan terus tingkatkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).


"Masyarakat tetap tenang dan berhati-hati, mencegah infeksi dengan mencuci tangan, meminum air bersih yang matang, makan makanan yang bersih dan matang, membuang tinja atau popok sekali pakai pada tempatnya, menggunakan alat makan pribadi, memakai masker, dan menjaga jarak dan segera mengunjungi Fasilitas Layanan Kesehatan (Fasyankes) terdekat apabila ada anak atau anggota keluarga yang mengalami gejala," Harapnya Sekretaris Dinkes Rahmi Indrasuri