Edi Novarizal : Kegiatan Rapat Koordinasi Bertujuan Untuk Melakukan Pelatihan Inovasi Kepada Tim Inovasi Desa

Senin, 22 Juli 2019

Indragirione.com,-Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) melaksanakan Rapat Koordinasi Tim Inovasi Desa Kabupaten Indragiri Hilir Tahun 2019 yang dilaksanakan pada tanggal 22 Juli -23 Juli 2019, di Aula Hotel Inhil Pratama.

Hadir dalam kegiatan Rapat tersebut, Tenaga Ahli Pemberdayaan Masyarakat Kabupaten Indragiri Hilir, Koordinator Pelaksana Inovasi Desa (PID) Provinsi Riau Yusma Diana, dan Peserta Rapat koordinasi Tim Inovasi dari 19 Kecamatan berjumlah 2 orang Se-Kabupaten Indragiri Hilir.

Kabid Pembangunan Kawasan Pedesaan (PKP) Edi Novarizal mengatakan "Kegiatan Rapat koordinasi ini bertujuan untuk melakukan pelatihan semacam Inovasi-inovasi baru kepada Tim Inovasi Desa disetiap Kecamatan, kita juga melakukan inovasi di bidang administrasi tim itu sendiri."

"Ya, kami memang menugaskan mereka untuk membuat semacam video ttg desa, agar mana potensi desa itu dapat kita kembangkan menjadi sebuah pendapatan."tuturnya

Andre Syaputra salah satu peserta dari Tim Pelaksana Inovasi Desa dari Kecamatan Tempuling mengatakan "Program inovasi desa yang kedua kalinya di Kabupaten Indragiri Hilir ini, memang pemikiran dalam kegiatan ini cukup memberikan wawasan terkait program inovasi Desa tahun 2019."

"Untuk selanjutnya kami akan melakukan capturing (video) Tim Pelaksana Inovasi Desa (TPID) sesuai arahan disetiap Desa Kecamatan Tempuling."katanya (FS