Forkopincam Reteh Imbau Masyarakat Tak Rayakan Malam Tahun Baru 2022

Kamis, 30 Desember 2021

INHIL,- Camat dan Polsek Reteh, Kabupaten Indragiri Hilir mengimbau seluruh masyarakat tidak ada yang  melaksanakan kegiatan perayaan pergantian tahun baru 2022.

Ditengah isu pergantian malam tahun baru Camat Reteh, Abdul Pany mengatakan agar masyarakat tidak merayakan acara hiburan malam mengingat saat ini masih dalam situasi pandemi.

"Menjelang akhir tahun ini kami pemerintah Kecamatan Reteh mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tidak melaksanakan kegiatan hiburan malam dan lainnya, mengingat suasananya masih dalam pandemi Covid," kata Camat Reteh Abdul Fany, Kamis (30/12/21).

Lebih lanjut, Ia mengajak masyarakat di malam akhir tahun 2021 ini untuk bersama-sama berdo'a dan berzikir agar daerah Inhil khusus di Kecamatan Reteh terbebas dari virus Covid yang hampir sudah 3 tahun melanda dunia.

"Saya mengajak masyarakat untuk mendekatkan diri serta bersama-sama berdo'a agar wabah Covid ini segera musnah dan semua kembali beraktifitas sebagaimana biasanya tanpa ada rasa was-was dan lainnya," ucapnya.

Hal senada juga disampaikan Kapolsek Reteh AKP M.Rafi yang mengimbau agar masyarakat jangan ada yang merayakan malam tahun baru, lebih baik melakukan hal-hal yang bermanfaat seperti mendekatkan diri kepada Allah SWT, ataupun membuat suatu pengajian dan sebagainya.

"Masyarakat harus dukung program pemerintah untuk sama-sama memerangi Covid dan tidak ada kerumunan hingga membuat suatu perayaan penyambutan tahun baru, mengingat saat ini masih dalam suasana pandemi Covid," ungkapnya di tengah kesibukannya memantau vaksinasi di Puskesmas Pulau Kijang.