Gubernur Yakini Sekolah Negeri Taat Prokes

Senin, 25 Oktober 2021

Gubernur Riau H Syamsuar

INDRAGIRIONE.COM, PEKANBARU – Sekolah yang ada di Provinsi Riau diyakini sudah mengikuti protokol kesehatan (prokes) dengan baik, sesuai standar yang diberikan oleh Satgas Covid-19. Khususnya sekolah-sekolah negeri yang ada, baik dari tingkat SD, SMP, hingga SMA dan SMK.  

Pernyataan itu disampaikan Gubernur Riau, Drs H Syamsuar, Minggu (24/10/2021). Keyakinan ini, menurut Syamsuar, dapat dilihat dari penurunan angka positif kasus Covid-19 dalam beberapa waktu terakhir.

“Sampai saat ini (angka kasus) menurun, semua sekolah mulai dari SD hingga SMA Negeri yang ditanggungjawabi  pemerintah sudah sesuai dengan standar pelaksanaan protokol,” ucap Syamsuar kepada wartawan.

Dikatakannya, fasilitas protokol kesehatan sendiri merupakan prasyarat yang harus dilengkapi sebelum sekolah boleh dibuka. Bahkan prokes ini pun dievaluasi secara berkala. Oleh karenanya, Syamsuar yakin pihak sekolah tidak mungkin abai.

“Tentu sudah prokes semua. Sebab kalau tidak prokes, tidak mungkin boleh dibuka. Mereka harus mempersiapkan dahulu peralatan prokesnya, baru boleh dibuka,” tutur Syamsuar.

Seperti diketahui, beberapa hari lalu dua sekolah swasta di ibukota Provinsi Riau, Pekanbaru, ditutup oleh Satgas Covid-19 karena dinilai melanggar protokol kesehatan. Dua sekolah itu masing-masing berlokasi  di Jalan Air Hitam, Kecamatan Binawidya, dan satu sekolah lagi di Simpang Tiga, Kecamatan Bukit Raya.

Dari hasil pengawasan tim di lapangan, selama proses belajar tatap muka terbatas yang dilakukan diketahui kalau peserta didik di dua sekolah tersebut bebas berkeliaran. Kondisi ini tentunya dikhawatirkan bisa membahayakan keselamatan siswa.

Dengan demikian, dua sekolah ini disebut melanggar prokes 5M, yang dua poin di antaranya yakni menjaga jarak dan menghindari kerumunan. (*)