Hj Laila Fitriana Resmi Nahkodai BKMT Inhil

Sabtu, 04 Januari 2020

Indragirione.com, - Pengurus Cabang (PC) Badan Kontak Majlis Taklim (BKMT) Kecamatan Tembilahan Hulu periode 2020-2025 yang diketuai Hj Laila Fitriana resmi dilantik, Sabtu 4 Januari 2020 sore.

 Ketua BKMT Tembilahan Hulu periode 2020-2025, Hj Laila Fitriana mengucapkan terima kasih atas dukungan seluruh pihak dalam kelancaran dan kesuksesan pelaksanaan program dan kegiatan BKMT Kecamatan Tembilahan Hulu selama ini.


"Mudah-mudahan ke depan, kita dapat terus berupaya membesarkan dan memajukan BKMT Kecamatan Tembilahan Hulu," ujarnya.


Sedangkan Camat Tembilahan Hulu, M Nazar mengucapkan selamat kepada pengurus BKMT Kecamatan Tembilahan Hulu yang baru dilantik, diharapkan keberadaannya dapat turut bersama dan berperan aktif dalam berbagai kegiatan keagamaan.


"Diharapkan BKMT yang sudah baik saat ini, tentunya bisa lebih baik dan lebih maju lagi," tambahnya.


Senada dengan itu, Ketua BKMT Inhil, Hj Raihana Ara mengungkapkan bahwa yang terpenting bagi kepengurusan BKMT adalah program dan kegiatan bisa dilaksanakan di setiap bidang.


"Jaga silaturrahmi dan jalin kerjasama, harus saling isi-mengisi dan bahu-membahu dalam mensukseskan berbagai program dan kegiatan. Kemudian, harus terus belajar dan menambah ilmu terutama ilmu-ilmu agama," pesannya.


Sementara itu, Wabup SU dalam sambutannya menyatakan sangat bangga dengan keberadaan BKMT, karena bisa memberikan pembinaan mental dan spiritual bagi masyarakat, khususnya kepada anak-anak sebagai generasi penerus bangsa, salah satunya melalui Rumah Tahfidz.


"Apa yang sudah sukses maupun yang belum saat ini, menjadi beban tanggung jawab bagi pengurus yang baru. Dan bagi yang belum dilakukan pembinaan, ke depan harus diberikan perhatian," imbuhnya.