Kades Limau Manis Salurkan Bantuan kepada Warga yang Mengungsi Akibat Banjir

Rabu, 15 Maret 2023

Dokumentasi (istimewa)

INHIL,- Kepala Desa (Kades) Limau Manis, Kecamatan Kemuning, Kabupaten Inhil, Hermansyah menyalurkan bantuan berupa sembako kepada warga yang mengungsi akibat banjir.

Diketahui banjir telah 2 hari melanda Desa Limau Manis sehingga melumpuhkan aktivitas masyarakat, bahkan sekolah juga diliburkan.

Kades Limau Manis, Hermansyah menyebut warga yang harus mengungsi berada di wilayah RT 005 RW 002 satu KK dan RT 004 RW 003 dua keluarga.

"Di RT 005 itu keluarga pak Panut, sementara di RT 004 itu keluarga Sumarni dan keluarga Kejal, total 12 jiwa. Karena memang rumah mereka tidak bisa ditempati lagi, sudah terendam banjir," sebutnya.

Kepada para keluarga yang mengungsi ini, Kades ditemani Bhabinkamtibmas setempat menyerahkan bantuan sembako.

"Bantuan ini tidak seberapa namun kiranya semoga bermanfaat bagi warga kita yang kesulitan akibat banjr," harap Kades, Rabu (15/3).

Bahkan disebutkannya Ia sampai harus menyelusuri mencari salah satu keluarga yang sempat tidak diketahui keberadaannya.

"Iya, kami sampai harus mencari keberadaan salah satu keluarga karena ketika didatangi keluarga ini tidak sedang berada di rumah, setelah kami cari ternyata mengungsi di pondok dekat kebun sawit," tutur Kades.

Langkah selanjutnya, Pemerintah Desa Limau Manis telah berkoordinasi dengan pihak BPBD Kabupaten Inhil mengenai banjr yang kerap terjadi jika hujan deras mengguyur sepanjang hari ini.

"Alhamdulillah BPBD sudah hadir di Desa Limau Manis, kami sangat berharap BPBD Inhil memberikan arahan kepada kami dan masyarakat yang terkena banjir," harapnya.