Kantor Pertanahan Lakukan Pembinaan kepada KUB di Kemuning

Sabtu, 28 November 2020

Indragirione.com,- Dalam rangka inisiasi Kampung Reforma Agraria Kantor Pertanahan melakukan Pembinaan kepada Kelompok Usaha Bersama (KUB) Lubuk Bersirip Desa Lubuk Besar Kecamatan Kemuning

KUB Lubuk Bersirip bergerak dalam usaha peternakan ayam ULU dan telah memasuki masa panen.

Alhamdulillah dari 600 ekor yg diujicoba tingkat kematian hanya berkisar 5 persen dari 13 persen yg di perkirakan dalam perencanaannya, hal ini membuktikan cukup berhasilnya usaha yang dijalankan," kata Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Inhil Bapak Fairizon.

Kedepannya dikatakan Fairizon, akan dilakukan peningkatan dengan menambah jumlah KUB 

"Selain itu alternatif lain juga akan dicoba dengan membuat DOC mandiri melalui persilangan ayam Kampung dan ayam Bangkok," tukasnya.

Ia berharap Kampung Reforma Agraria Kantor Pertanahan Inhil akan segera terwujud. Kantah Inhil Unggul Dan Terdepan, Sabtu (28/11/2020).