Kapolres Inhil Menyambut Baik Keberadaan Organisasi GP Ansor yang Merupakan Banom Nahdlatul Ulama di Inhil

Sabtu, 26 September 2020

Ketua PW GP ANSOR dan Ketua PC GP ANSOR saat Kunjungan ke Polres Inhil

Indragirione.com,- Ketua Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Provinsi Riau, Purwaji SSos bersama Ketua Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Indragiri Hilir, Syamsul Muarif SPd berkunjung dan bersilaturahmi dengan Kapolres Indragiri Hilir, AKBP Dian Setyawan, Kamis (24/9/2020).

Dalam kunjungan itu, Kapolres Indragiri Hilir, AKBP Dian Setyawan menyambut baik keberadaan organisasi GP Ansor yang merupakan Badan Otonom Nahdlatul Ulama tersebut. Ia berharap GP Ansor dapat turut serta dalam mewujudkan suasana kamtibmas yang baik di Kabupaten Indragiri Hilir.

Dian juga mengharapkan agar GP Ansor dapat proaktif dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang mengatasnamakan agama. "Kita harus bersama-sama mencegah timbulnya faham-faham radikalisme yang dapat memecah belah masyarakat kita," ajaknya.

Dalam kesempatan tersebut juga dibahas terkait peran GP Ansor dalam ikut mensukseskan Program Jaga Kampung Tangguh Nusantara yang salah satunya dalam rangka menjaga ketahanan pangan di masa pandemi Covid-19 saat ini.

Sementara itu, Ketua PW GP Ansor Riau, Purwaji mengucapkan terimakasih atas sambutan yang diberikan oleh Kapolres Inhil. Purwaji mengharapkan agar kedepan sinergritas antara Polres Inhil dan GP Ansor dapat terus terjaga dengan baik.

Ia menambahkan, saat ini tercatat sudah ada lebih kurang 30 Hektar lahan di Rohil, Siak dan Kepulauan Meranti yang dikerjakan bersama kelompok tani Pemuda Ansor dan Bhabinkamtibmas di Polsek-Polsek dalam program jaga kampung ini.
 
"Sampai kemarin sudah ada 30 Hektar lahan yang mulai dikerjakan pengolahan tanah dan penanaman. Yang ditanam mulai semangka, melon, jagung, jahe merah dan lain lain. Sedangkan di Inhil juga sudah kita rencanakan untuk menanam jagung pada lahan sekitar 1 Hektar," katanya.