Khitan Gratis Sukses di Keritang, Dinilai Ketua PAO Tidak Terlepas dari Banyak Pihak

Selasa, 29 September 2020

Indragirione.com,- Suksesnya kegiatan Khitan Massal gratis yang diadakan oleh Pallapi Arona Ogi'e - Komunitas Suku Bugis (PAO-KSB), Kodim 0314/Inhil dan Polres Inhil tidak terlepas dari sinergitas dari beberapa pihak dan sponsor.

Untuk diketahui kegiatan sosial tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT TNI ke-75 dilaksanakan di Desa Sencalang, Kecamatan Keritang, pada Selasa 29 September 2020.

Adapun tim khitan dilakukan oleh Agus Wibisono dan kawan-kawan yang tergabung dalam Tim Khitan PAO (TKP).

Ketua sekaligus pendiri PAO, Edi Haryanto Sindrang mengucapkan terima kasih kepada pihak Resmatama saudara Wahyu dan Putra Sindo saudara Ridho.

"Resmatama dan Putra Sindo merupakan sponsor dalam  suksesnya sunatan massal yang telah dilaksanakan ini," kata Edi Sindrang.

Sebanyak kurang lebih 50 anak dikhitan dan 100 warga Sencalang mengikuti pengecekan kesehatan.

"Tidak lupa pula kami ucapkan terima kasih kepada tim sunat TKP, Agus dan kawan-kawan yang sudah  sangat luar biasa, ikhlas dalam bekerja," tukasnya.

Kegiatan Khitan Massal dilaksanakan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19.