Makan Beradab dengan Tudong Saji Warnai Peringataj Isra' Miraj SESAMA MANDAH di Tembilahan

Jumat, 04 Maret 2022

Inhil,- Ada hal yang berbeda yang dilaksanakan Oleh Panitia Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) SESAMA-MANDAH  Tembilahan,  pada peringatan Isra' Mikraj Nabi Muhammad SAW 1443 H kali ini dilaksanakan dengan susana peringatan Hari besar Islam di Kecamatan Mandah.

Dimana makanan dihidangkan dengan makan beradab disajikan dengan ciri khas tudong saji dari pandan paya berwarna putih sehingga susana seperti di Surau-surau dan Masjid-masjid di Kecamatan Mandah. Para jamaah yang rata2 adalah warga Mandah di Tembilahan merasa seakan mereka ada dikampong dan menutupi rasa rindu karna sudah lama tidak merasakan suasana seperi itu.
     
Pada Pelaksanaan Isra' Mikraj yang dilaksanakan digedung LAMR Kabupaten Indragiri Hilir pada tanggal 3 Maret 2022 tersebut Mendatangkan penceramah dari Kelurahan Khairiah Mandah Ustadz H. M TAUFIQ ASNAWI, S.Pd.I.

Dalam penyampaiannya Ustadz Taufik menekankan pentingnya mengutamakan Shalat dalam kehidupan serta menyempurnakan cara maupun bacaan dalam shalat karna Inti dari Isra' Mi'raj adalah Ibadah Shalat.
        
Dalam laporannya Harmasnan Sebagai Ketua Panitia Pelaksana menyampaikan terima kasih kepada donatur acara,, kepada ibu-ibu SESAMA-MANDAH yang telah menyiapkan hidangan maupun kepada pihak-pihak yang telah membantu terlaksana acara tersebut dan ada ucapan terima kasih khusus kepada Koordinator Perlengkapan 
Bapak Said Adnan yang telah mempersiapkan segala sesuatu menjadi sempurna. Dalam acara tersebut ketua Umum SESAMA-MANDAH, Ayong Rizal menyampaikan progres yang dilaksanakan organisasi SESAMA-MANDAH, salah satunys adalah izin organisasi  yang tinggal menunggu keluar dari Kemenkumham.
     
Kemudian sambutan dari Pembina SESAMA MANDAH  disampaikan oleh Bapak Haji Abdul Muis menyapaikan terima kasih kepada Panitia dan SESAMA-MANDAH yang telah melaksanakan acara tersebut sehingga Masyarakat Mandah di Tembilahan dapat berkumpul dan bersilaturahmi.
      
Dalam Sambutan Bupati Indragiri Hilir yang diwakili oleh Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga dan Kebudayaan  Bapak Junaidy menyampaikan bahwa pentingnya pelaksanaan acara Peringatan Hari Besar Islam seperti isra' Mi'raj ini untuk menambah rasa ketakwaan kepada Allah SWT dan menambah khasanah dakwah kepada umat.
    
Peringatan Isra' Mi'raj kali ini dihadiri juga Perwakilan Kodim Indragiri Hilir, Pores Indragiri Hilir, dari LAMR, LMR serta beberapa OKP yang ada di Tembilahan.