Mantapkan Kegiatan Sunat Gratis di Tembilahan Hulu, Tim Tinjau Lokasi

Sabtu, 15 Agustus 2020

Tim sunat gratis saat meninjau lokasi

Indragirione.com,- Sunatan gratis akan di helat oleh tim dari Dr. Rano Kirman Center, Laskar Pahlawan Antasari (Lapan) Inhil dan Masyarakat Peduli Inhil (MPI) serta Kang Sunat Inhil meninjau lokasi kegiatan.

Lokasi sunat gratis tersebut akan diselenggarakan di Masjid Pancasila parit 6 Kelurahan Tembilahan Barat, Kecamatan Tembilahan Hulu, Inhil yang akan diselenggarakan pada Minggu 16 Agustus 2020 besok.

Mereka pun disambut pengurus Masjid Pancasila parit 6 dengan hangat dan mendukung kegiatan sosial sunatan massal, apalagi memang sunat atau khitan disyariatkan dalam Islam.

Ketua pelaksana Dr. Rano Kirman mengatakan kegiatan sunat tersebut bertujuan untuk membantu warga yang kurang mampu dengan alat-alat sunat yang sudah canggih dan terupdate.

"Untuk pesertanya sendiri sudah ada sekitar 50 anak lebih yang mendaftar, terdiri dari warga sekitar dan warga dari wilayah lainnya, seperti dari Tembilahan Hulu, Tembilahan Hilir serta sebagian dari Tembilahan Kota," jelas Dr. Rano.

Segala perlengkapan dan peralatan telah dipersiapkan dengan baik sedemikian rupa agar kegiatan sunat esok harinya berjalan dengan lancar. Untuk kegiatan sunatan massal tersebut tetap mengikuti protokol kesehatan Covid-19.

"Semoga acara besok berjalan dengan lancar dan aman, sehingga bisa berlanjut di tempat-tempat yang lainnya," tukasnya.