OTOMOTIF Warung Mini Portable dari BAZNas Inhil

Jumat, 05 Juli 2019

Foto : 
Indragirione.com - Tidak hanya nelayan yang diberi bantuan zakat produktif berupa sampan, kali ini BAZNas Inhil akan membantu pedagang dengan fasilitas zakat produktif berupa warung mini portable untuk berjualan.

Bupati Inhil, Drs HM Wardan didampingi rombongan sebelumnya meninjau langsung warung tersebut.

"Hari ini saya meninjau ke lapangan untuk pembuatan penyaluran zakat produktif dalam bentuk tempat jualan, minimart yang tentu nanti akan didistribusikan kepada masyarakat kita yang memenuhi asnab yang tidak mampu," tutur Bupati kepada awak media.

Warung mini ini nantinya diperuntukkan bagi pedagang asongan yang tidak memiliki tempat jualan.

"Nah ini tentunya kepada masyarakat kita yang kesehariannya berjualan sebagai pedagang mungkin yang selama ini menggunakan bakul dan segala macam kita beri bantuan dengan peralatan yang representatif dengan tujuan mudah-mudahan yang hari ini mereka-mereka itu sebagai asnab penerima zakat mudah-mudahan dengan kita memberikan sarana ini tahun depan dia bukan lagi sebagai penerimanya tetapi adalah sebagai orang yang sudah berzakat," ungkap Bupati Agamis ini.

Taja Sosialisasi Donor Darah, Sekda Meranti Ajak Masyarakat Mendonor Untuk Bantu Pasien yang Membutuhkan
Dikatakan Bupati hal ini merupakan salah satu upaya dalam mengentaskan masalah kemiskinan. Saat ini warung mini dipersiapkan sebanyak 15 unit.

"Ini adalah tahap pengerjaan kalau sudah selesai nanti kita akan distribusikan dan akan selalu dievaluasi," tukasnya.

Sesuai dengan konsep pemerintahan yang terintegrasi, imbuhnya, yaitu rogram DMIJ Plus Terintegrasi, dirinya berharap di BAZNas ini juga terintegrasi dan bersinergi dengan OPD terkait.

"Pada sisi ini BAZNas menyediakan tempat. Untuk isinya bisa saja disediakan oleh dinas. Dalam hal ini Dinas Perindag ataupun Koperasi dan dinas lain. Inilah yang saya harapkan dari satu kegiatan tapi banyak OPD yang terlibat," tutup Pemimpin Kota Ibadah ini. (**/riaulink)