PAO Salurkan Donasi untuk Balita Gizi Buruk Asal Enok

Jumat, 17 Juli 2020

Indragirione.com,- Pallapi Arona Ogi'e (PAO) pada Jum'at, (17/7/20) menyalurkan donasi dari donatur untuk balita bernama Rizki Maulana (1,6 tahun) yang sedang dirawat di RSUD Puri Husada Tembilahan karena gizi buruk.

Donasi disalurkan langsung oleh Panglima PAO, Anawawi.

"Ba'da Jum'at tadi kami mendapat dana bantuan oleh seorang hamba Allah, beliau ingin membantu dan mempercayakan kepada PAO untuk menyalurkan bantuannya setelah mendengar ada balita yang menderita gizi buruk asal Enok," jelas Awi', panggilan akrabnya.

Setelah berkoordinasi dengan Pengurus PAO lainnya, bantuan tersebut langsung diserahkan kepada pihak keluarga.

Mulyadi, ayah dari Rizki tergolong dari keluarga yang kurang mampu, menurut kabar bapak Mulyadi menggadaikan kendaraannya untuk biaya konsumsi selama dirumah sakit, belum lagi untuk biaya pengobatannya.

"Saya secara pribadi dan mewakili keluarga besar PAO mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi tingginya kepada donatur yang telah berdonasi, semoga bantuan tersebut dapat membantu dan meringankan beban bagi Rizki," katanya.

Terakhir Panglima PAO ini berharap kedepannya semakin banyak saudara saudara kita yang peduli dengan sesama dengan menyumbangkan sedikit saja dari harta yang dimiliki untuk membantu sesama.

"Jadi intinya bukan pada jumlahnya tapi pada kesadaran dan kepedulian kita untuk membantu sesama, dan kelak itu akan menjadi ladang amal bagi kita semua InsyaAllah," pungkas Awi'.