Pemdes Kemuning Muda Gelar MDPT BUMDes Tahun 2023

Kamis, 07 Maret 2024

Pemdes Kemuning Muda Gelar MDPT BUMDes Tahun 2023

Inhil,- Pemerintah Desa (Pemdes) Kemuning Muda, Kecamatan Kemuning, melaksanakan Musyawarah Desa Pertanggungjawaban Tahunan (MDPT) Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Harapan Kemuning, Kamis (7/3/2024).

MDPT BUMDes periode 2023 ini dipimpin Kepala Desa Nanang Airi, dihadiri, Pendamping Lokal Desa, Direktur BUMDes, para staff desa.

Kades Nanang Airi mengingatkan dalam menjalankan kegiatan pengelolaan, harus berkoordinasi dengan Pendamping Desa dan otoritas lainnya, sehingga jika ada persoalan dapat diselesaikan secara bersama-sama.

"Kami mendukung penuh unit-unit usaha yang dikembangkan oleh BUMDes, demi mewujudkan kemandirian desa melalui pemberdayaan ekonomi berbasis potensi desa dan kearifan lokal desa," ungkapnya.

Saat ini BUMDes Harapan Kemuning memiliki 4 unit usaha yakni penanaman modal, perkebunan kelapa sawit, Mitra BUMDesa dan rumah produksi.

"Hasil PAD tahun 2023 dari BUMDes sebesar Rp.14.020.850," terangnya.

Kades berharap kedepannya bisa lebih meningkatkan hasil BUMDes serta melihat potensi apa saja yang bisa di kembangkan agar bisa menambah pendapatan desa serta meningkatkan ekonomi masyarakat.

"Kedepannya kami akan terus berupaya untuk meningkata hasil BUMDes serta lebih mengembangkan potensi yang ada di desa. Tujuan sudah pasti untuk meningkatkan pendapatan desa serta ekonomi masyarakat," ujarnya.