Pemdes Limau Manis Gelar Safari Ramadhan Perdana 1445 Hijriah

Sabtu, 16 Maret 2024

Foto. kades Limau Manis, Hermansyah

Inhil,- Kades Limau Manis, Kecamatan Kemuning, Hermansyah bersama aparat desa melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan perdana 1445 Hijriah, bertempat di Mushalla An Nur RT 01 RW 01, Sabtu malam (16/3/2024).

Hadir dalam acara tersebut pengurus Mushalla, para Kasi pemdes dan masyarakat jamaah Mushalla An Nur.

Kegiatan Safari Ramadhan ini dimulai dengan shalat Isya berjamaah, pidato, dan shalat tarawih berjamaah.

Tujuan kegiatan ini adalah untuk mempererat tali silaturahmi dan membahas berbagai hal terkait dengan kegiatan masyarakat di wilayah Desa Limau Manis.

“Ini momen yang yang istimewa, dengan hadir elemen masyarakat dalam rangka safari Ramadhan bentuk untuk menjaga dan menyambung tali silaturahmi tetap baik dan berkesinambungan,” papar Hermansyah.

Dalam sambutannya kades menjelaskan agar masyarakat meningkatkan ibadah dan lebih waspada untuk keamanan dan ketertiban.

“Di bulan Ramadhan ini kita semua perlu saling meningkatkan ibadah dalam semua hal dan tentu juga perduli akan keamanan lingkungan di masih masing tempat untuk mengantisipasi sesuatu hal yang tidak di inginkan," jelasnya.

Lebih lanjut Kepala Desa mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang hadir dalam safari ramadhan perdana ini.

"Kami semua bisa serta merta melakukan kordinasi langsung serta menyampaikan apa yang memang perlu kami sampaikan kepada masyarakat,” pungkasnya.