Pilkades Berjalan Tertib, Guntur Terpilih Jadi Kades Talang Jangkang

Selasa, 22 Agustus 2023

Pilkades Berjalan Tertib, Guntur Terpilih Jadi Kades Talang Jangkang

Inhil,- Pemilihan kepala desa (Pilkades) Talang Jangkang, Kecamatan Kemuning, Kabupaten Inhil berlangsung tertib, aman dan lancar di Kantor Desa, Senin (21/8/2023).

Terdapat dua calon kepala desa pada pemilihan ini, yakni Guntur (nomor urut 1) dan Jamil (nomor urut 2). Berdasarkan pemilihan, Guntur terpilih memimpin Desa Talang Jangkang dengan perolehan suara 307. Ia unggul 21 suara dari Jamil.

Proses pemilihan hingga perhitungan suara disaksikan langsung masyarakat dan kedua calon kades serta aparat desa.

Sekdes Talang Jangkang, Azwar atas nama Pemerintah desa menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak sehingga pelaksanaan pemilihan Pemilihan kepala desa berjalan tertib, aman, dan lancar.

“Ini berkat dukungan semua pihak. Terima kasih kerja sama pihak keamanan dari TNI-POLRI dan Satpol PP. Ini juga tidak terlepas dari kerja keras panitia pemilihan dan BPD. Terima kasih kepada seluruh masyarakat,” ujar Azwar.

Ia juga berpesan agar masyarakat Desa Talang Jangkang bersama-sama mendukung Guntur sebagai kepala desa.

“Dengan selesainya pemilihan ini, tidak ada lagi terkotak-kotak, tidak ada lagi perbedaan, semua menerima Pak Guntur sebagai kepala desa. Begitupun Pak Guntur agar mengayomi seluruh masyarakat di Desa Talang Jangkang ini,” pesan Azwar.