Pj.Bupati Herman, Tidak hanya Bangunan Liar. Tapi, Juga Akan Menertibkan Pelabuhan Liar yang ada di Tepian Sungai Indragiri

Ahad, 10 Maret 2024

Tembilahan - Tidak hanya turun lansung meninjau penyegelan bangunan, Pj.Bupati Herman juga lansung memimpin rapat bersama pihak-pihak terkait. Minggu (10/3/2024)

Rapat yang dilaksanakan di aula Kantor Camat Kecamatan Tembilahan ini dipimpin lansung Pj.Bupati H.Herman yang didampingi Asisten I Setda Inhil, Kasat Pol-PP, Kadisdagtri, Camat Tembilahan dan turut dihadiri Danramil serta KP3 serta pihak terkait lainnya.

Rapat ini selain membahas bangunan liar yang ada di belakang pasar Dayang Suri Jl.Jendral Sudirman, Pj.Bupati juga menyampaikan juga membahas pelabuhan liar yang ada di sekitar tepi sungai Indragiri.

Pj.Bupati Herman saat memimpin rapat mengatakan, kedepan bangunan liar ini akan kita kembalikan fungsinya. Dimana bangunan yang sudah disegel itu secepatnya kita akan runtuhkan.

Untuk itu, beliau mengharapkan kepada Dinas terkait untuk segera mendata warga yang berjualan itu. Kita tidak ingin menutup mata pencarian Masyarakat tetapi kita tertibkan. Tapi kalau warung atau kedai kopi yang berfungi lain akan kita tutup dan tidak akan dikasih izin untuk menjalankan usahanya.

Beliau menambahkan, penertiban bangunan liar ini gunanya untuk memperindah tepi sungai Indragiri tetapi juga untuk memperlancar aktivitas warga disekitar. Tidak sembraut seperti sekarang ini.

Terakhir beliau menyampaikan bahwa kedepan tidak ada lagi bangunan yang disewakan oleh perorangan, tapi bangunan yang dibangun Pemerintah harus menjadi PAD Kabupaten Indragiri Hilir.