Polsek Mandah Giat Berbagi Sembako kepada Masyarakat Kurang Mampu

Rabu, 16 November 2022

Dokumentasi Humas

INHIL,- Tidak hanya bertugas sebagai pelayan masyarakat, jajaran kepolisian sektor Mandah selalu memperlihatkan kepedulian kepada warga sekitarnya, seperti giat yang dilakukan hari ini berbagi kepada warga disekitar Polsek Mandah.

Tentunya kegiatan positif seperti yang di lakukan jajaran Polsek Mandah patut di contoh. Aksi berbagi sembako kali ini, Rabu (16/11/2022) menyasar warga kurang mampu.

Kegiatan Bhakti Sosial tersebut dimulai pada Pukul 10.00 WIB dan berakhir 11.00 WIB yang mana kegiatan berjalan kondusif.

Kegiatan dipimpin oleh Kapolsek Mandah Iptu Ilhamdi beserta anggota dan Bhabinkamtibmas.

Kapolsek Mandah, Iptu lhamdi mengatakan pembagian sembako ini dilaksanakan untuk meringankan beban di tengah-tengah kehidupan sehari-hari.

“Bantuan ini tidak seberapa, jangan dilihat dari jumlahnya, namun kami ikhlas dan peduli dengan warga masyarakat kami yang membutuhkan uluran bantuan dari pemerintah. Semoga bermanfaat dan dapat membantu,” kata Iptu Ilhamdi.

"Semoga bantuan sembako yang kami berikan  ini dapat sedikit membantu meringankan biaya kehidupan sehari hari," harapnya .

Dalam kesempatan tersebut pihak penerima sangat berterimakasih kepada Polri khususnya Polsek Mandah yang telah peduli terhadap warga kurang mampu yang saat ini sedang mengalami keterbatasan dalam menghadapi situasi ekonomi sulit, dengan harapan bantuan ini dapat menjadi manfaat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.