Polsek Tembilahan Berikan 500 Bibit Ikan dan 60 Sembako kepada Masyarakat Terdampak Covid-19

Jumat, 15 Mei 2020

Indragirione.com,- Polsek Tembilahan, Polres Inhil melaksanakan bakti sosial Polri Peduli kepada masyarakat yg terdampak Virus Corona (Covid-19) berupa pemberian sembako dan Bibit Ikan di Kecamatan Tembilahan, Jum'at (15/5/20).

Lokasi pemberian bibit Ikan tambak ikan milik Jusmanidar (46 tahun) yang beralamat di Jalan Telaga biru No.48, Kelurahan Tembilahan Kota, Kecamatan Tembilahan, Inhil.

Adapun yang turut hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Inhil AKBP Indra Duaman, Wakapolres Inhil Kompol R. Firdaus, PJU Polres Inhil, Kapolsek Tembilahan IPTU Leo Putra Dirgantara.

Kapolres Inhil AKBP Indra Duaman SIK melaui Kapolsek Tembilahan Iptu Leo Putra Dirgantara mengatakan jenis bibit yang diberikan berupa Ikan Lele sebanyak 2.500 ekor dan Ikan Nila sebanyak 2.500 ekor.

"Pemberian bibit ikan ini semoga dapat menggerakkan ekonomi masyarakat dalam situasi pamdemi Covid-19. Dan hasil dari budidaya Ikan dapat dipanen dan dimanfaatkan kepada masyarakat sekitar," ujarnya.

Sedangkan pemberian bantuan sembako berjumlah 60 paket yang tersebr di dua Kelurahan Kecamatan Tembilahan.

"60 paket sembako tersebut tersebar di 2 Kelurahan dengan rincian untuk masyarakat Tembilahan Kota sebanyak 47 paket dan untuk masyarakat Tembilahan Hilir Sebanyak 13 paket," sebut Iptu Leo.

"Hasil yang kami harapkan sembako tersebut dapat meringankan beban Masyarakat yang terdampak Covid-19 di Kecamatan Tembilahan, semoga bermanfaat," pungkasnya.