Puskesmas Gajah Mada Menggelar Bulan Imunisasi Anak Sekolah

Kamis, 21 September 2023

Inhil,_ Puskesmas Gajah Mada Tembilahan menggelar  Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) kegiatan dilakukan di sekolah Madrasah Ibtidaiyah Negara (MIN) Tembilahan, jumat (20/9/2023) 

Selaku kepala Puskesmas gajah Mada, Marlina, Str.Keb, menjelaskan, program BIAS merupakan program imunisasi lanjutan untuk anak SD/MIN, Tujuannya, meningkatkan antibodi dan memperpanjang masa perlindungan anak yang telah mendapatkan imunisasi dasar.

"BIAS pada tahun ini vaksin yang diberikan yaitu untuk pencegahan terhadap penyakit campak rubela, dipteri, tetanus dan vaksin baru untuk pencegahan terhadap kanker serviks khusus anak perempuan kelas 5," Ujar kepala Puskesmas gajah Mada, Marlina, Str.Keb.

Dia menghimbau kepada seluruh warga Tembilahan khususnya bagi orangtua murid, agar senantiasa mensupport dan mensukseskan pelaksanaan BIAS tahun 2023, sehingga bisa mencapai target yang ditetapkan.

Ia berharap, melalui pelaksanaan BIAS ini, generasi bangsa dapat sehat dan terbebas dari berbagai macam penyakit serta target yang ditetap berjalan sesuai harapan.

"Harapannya imunisasi BIAS tahun ini bisa mencapai 100 persen. Semoga kegiatan BIAS dapat berjalan dengan baik dan lancar sehingga anak-anak sekolah tumbuh sehat dan terbebas dari penyakit," tandasnya.