Rapat Rutin, Pemdes Lubuk Besar Bahas Ini

Kamis, 04 Januari 2024

Rapat Rutin, Pemdes Lubuk Besar Bahas Ini

Inhil,- Rapat rutin yang digelar, Pemerintah Desa (Pemdes) Lubuk Besar, Kecamatan Kemuning, Kabupaten Inhil membahas beberpa perihal, Kamis (4/1/2024).

Pembahasan tersebut meliputi Perencanaan pembangunan tower, Gotong royong membersihkan area       kuburan sekaligus pembuatan pagar dan Perencanaan pembuatan perpustakaan mini dan praktek komputer guna membantu pemahaman IT anak-anak Desa Lubuk Besar.

Rapat tersebut merupakan momen penting untuk membahas agenda kerja serta merumuskan solusi atas pekerjaan yang masih belum tuntas. Dalam suasana yang santai namun tetap serius, kesepakatan pun tercapai, menunjukkan semangat kolaborasi yang kuat dalam mewujudkan kemajuan desa.

"Dengan dihadiri oleh seluruh elemen kunci dalam pemerintahan desa, rapat koordinasi ini menjadi wadah untuk menyatukan visi dan langkah-langkah konkret dalam menghadapi tantangan dan memanfaatkan peluang demi kemajuan Lubuk Besar," kata Kades Tri Aprianto.

Ruang rapat kantor desa menjadi tempat di mana ide-ide bermunculan dan keputusan-keputusan penting diambil. Dengan kehadiran berbagai pihak, pengambilan keputusan pun lebih solid dan representatif.

"Agenda rapat kali ini fokus pada rangkaian pekerjaan yang belum selesai. Dengan saling memberikan laporan perkembangan, setiap perangkat desa dan instansi terkait dapat memahami titik-titik lemah yang perlu diperbaiki serta mengevaluasi alur kerja yang sedang dilakukan," terangnya.

Diskusi berlangsung produktif, dipimpin dengan baik. Sinergi antarinstansi terlihat jelas, dan semua pihak menyampaikan kontribusi dan pandangan yang berharga.

"Momen rapat koordinasi ini tak hanya memperlihatkan keseriusan dalam pembahasan, tetapi juga semangat kolaboratif yang kuat. Meskipun suasana santai, setiap masalah dibahas dengan mendalam dan solusi yang terbaik diusulkan. Pertukaran ide-ide dan sudut pandang dari berbagai pihak memberikan gambaran yang lebih lengkap tentang situasi desa dan langkah-langkah yang harus diambil," tuturnya.