Safari Sholat Jum'at, Anggota Polres Inhil Titip Pesan Jaga Kamtibmas

Jumat, 28 Oktober 2022

Dokumentasi Humas

INHIL,- Anggota Polres Indragiri Hilir (Inhil) beserta anggota melaksanakan Safari Sholat Jum'at Keliling di Masjid Al Huda Tembilahan, Kabupaten Inhil, Jum'at (28/10/2022).

Kehadiran anggota Polri yang turut melaksanakan Ibadah Sholat Jum'at di Masjid Al Huda Tembilahan tersebut dapat memberi rasa aman dan tenang pada jamaah. 

Terlihat personel membaur dengan jamaah dan penuh hikmat mendengarkan khotbah Sholat Jum'at.

Setelah sholat Jum'at di mulai, Kapolres Inhil AKBP Norhayat SIK melalui Kasat Samapta AKP Kornel Sirait SH beserta 8 anggotanya menyapa dan menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga yang keluar dari Masjid.

"Selain menjalankan kewajiban sebagai seorang muslim, ya kami menyempatkan diri untuk bersilaturahmi dengan masyarakat sekaligus menyampaikan pesan pesan kantibmas demi keamanan bersama," imbuhnya.

Ia juga berharap dengan kehadiran anggota Polri di tengah-tengah jama'ah dapat memberikan rasa aman dan tenang pada jamaah. 

Terlihat personel membaur dengan jamaah dengan hikmat mendengarkan khotbah Sholat Jumat.

"Kami mengajak warga apabila menemukan aliran yang tidak sesuai dengan paham kita, agar laporkan dengan pihak Kepolisian agar bisa ditindaklanjuti dan jangan mudah terpengaruh terhadap ajaran yang di bawanya," jelasnya.