Satgas TMMD Ke - 106 Terus Tuntaskan Pembangunan Pavingisasi

Sabtu, 05 Oktober 2019

Indragirione.com, - Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD) ke 106, yang digelar oleh Kodim 0819/Pasuruan tepatnya di Desa Jatiarjo, Kecamatan Prigen, Jawa Timur, kini terus dikebut dalam pengerjaannya. Jum'at, (5/10/2019).

Pada pelaksanaannya, terutama Program Fisik TMMD salah satu diantaranya pemasangan pavingisasi yang dikerjakan bahu membahu oleh TNI, masyarakat setempat dan instansi terkait.

Pasukan yang tergabung dalam Satgas TMMD ke 106 guna untuk mendukung suksesnya pelaksanaan TMMD.  antaralain; Satuan Setingkat Kompi (SSK) dari Yonif 527/BY, Satuan Setingkat Peleton (SST) dari Yonarmed 8/105 Tarik, Satuan Setingkat Peleton (SST) dari Zipur 10/K, Tim Teknis Korem 083/Bdj dan Tim Teknis Zipur 5/Brw.

Sedangkan personil pendukung pada kegiatan program TMMD tersebut diantaranya; Kesrem 083/Bdj, Bintalrem 083/Bdj,  Polres Pasuruan, Pemkab Pasuruan, Instansi Terkait.

Sebagaimana dijelaskan Kapten Kaveleri Nasrokin selaku Pasiter Kodim 0819/Pasuruan, bahwasannya akses jalan poros yang dikondisikan pemasaran paving guna untuk mendukung jalannya roda perekonomian masyarakat khususnya warga Desa Jatiarjo.

Kepala Desa Jatiarjo yaitu Sareh Rudiyanto mengucapkan banyak terima kasih kepada TNI atas pelaksanaan kegiatan program TMMD ke 106 di Desa Jatiarjo Kecamatan Prigen.

“Kami mulai merasakan kemajuan dampak perkembangan Desa Jatiarjo terutama perbaikan jalan yang mana sekarang sangat signifikan dibanding sebelum adanya Satgas TMMD ke 106,” tutupnya. [Pendim 0819 Pasuruan]*