Satu Nakes Akan Terima 2 Kali Suntikan Vaksin

Selasa, 26 Januari 2021

Indragirione.com,- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hilir (Inhil) menyatakan bahwa 1 orang tenaga kesehatan (Nakes) akan divaksin sebanyak 2 kali.  Hal itu dijelaskan Pemda Inhil usai menandatangani penerimaan secara langsung vaksin Covid-19 dengan merk Sinovac sebanyak 5.440 dosis di UPTD Instalasi Farmasi, Jalan Pantai Ceria Tembilahan, Selasa (26/1/2021). 

"Aturannya nanti adalah satu nakes akan mendapatkan 2 kali suntikan (vaksin) Sinovac. Untuk tenaga kesehatan yang ada di Inhil sebanyak kurang lebih 3.200 nakes, ini juga vaksin nya masih kurang," ujar Bupati Inhil HM Wardan. 

Mengenai waktu pelaksanaan vaksinasi, Bupati Inhil HM Wardan mengatakan tinggal menunggu petunjuk dari BPOM dan Dinas Kesehatan Provinsi Riau. "Yang jelas vaksin sebanyak 5.440 dosis ini sudah selamat sampai di Kabupaten Inhil dan kami juga sudah menyiapkan tempat penyimpanannya sesuai dengan prosedur, terutama menyangkut masalah suhu penyimpanannya," ujar Bupati HM Wardan. 

Bupati Inhil juga akan menjamin keamanan vaksin sebelum didistribusikan. "Selama menunggu pendistribusian ke Kecamatan, vaksin ini akan dijaga secara ketat oleh petugas keamanan dan dari Dinas kesehatan. Kami juga sudah koordinasi dengan PLN agar jangan sampai ada pemadaman listrik disini karena menyangkut suhu ruang penyimpanan," tuturnya.

Terkait aturan satu orang Nakes akan divaksin 2 kali, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Inhil, dr H Afrizal menjelaskan suntikan vaksin Covid-19 buatan Sinovac harus dilakukan dua kali agar dapat memastikan vaksin tersebut efektif dalam membentuk antibodi.

"Vaksin Covid-19 ini bersifat inactivated atau mati sehingga tidak dapat berkembang biak. Namun, bukan berarti jika sudah disuntik sekali, maka tidak akan tertular virus Corona. Jeda antara suntikan pertama dan kedua dalam saru nakes itu2 minggu lamanya," jelas dr Afrizal. 

Sementara aparat pengamanan menyatakan siap melakukan pengamanan vaksin selama 24 jam di UPTD Instalasi Farmasi. 

"Kami dari aparat TNI dan Polri siap melakukan pengamanan vaksin selama berada di Tembilahan dan pendistribusian ke setiap Kecamatan. Dalam pengamanan 3 personil dari Polres Inhil dan 3 personil dari Kodim," tutur Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan didampingi Pasi Ops Kodim 0314/Inhil Kapten Inf Tarmizi. (*)