Suratman : Semua Jembatan Daerah Kelurahan Sungai Piring Dalam Kondisi Rusak

Rabu, 25 Desember 2019

Indragirione.com,- Dikatakan Lurah Sungai Piring Suratman, bahwa semua jembatan yang berada di Daerah Sungai Piring, Kecamatan Batang Tuaka, Inhil dalam kondisi rusak.

Hal itu dikatakannya saat dikonfirmasi Indragirione.com melalui telepon seluler, Rabu (25/12/2019).

"Semua jembatan yang ada di Sungai Piring kondisinya rusak, baik di Sungai Mangkok, Sungai Pinggan, Air Hitam, Parit Andin, Parit Baru, Sungai Dusun Kecil, Air Hitam Kecil, semuanya-lah dalam keadaan rusak. 

Sampai hari ini Ia mengaku belum ada dapat kabar untuk direnovasi, apalagi terkait jembatan jalan Provinsi yang ketika air pasang badan jembatan akan tenggelam.

"Namun sejauh ini transportasi masyarakat ketika menyeberang di Jembatan jalan Provinsi tersebut masih lancar dan tidak ada hambatan, hanya dinaiki air sedikit," ujarnya.

Ia juga mengatakan bahwa memang kondisi semua jembatan yang ada di Sungai Piring memang sudah tua. Apalagi jembatan Provinsi menghubungkan antara Sungai Piring menuju Teluk Pinang yang dibangun tahun 80-an.

"Rencana usulan rehabilitasi memang sudah kami sampaikan di Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) setiap tahun," jelasnya.