Vioni Bersaudara Ngopi Bareng Anak Yatim bersama Kapolres Inhil

Sabtu, 13 Maret 2021

Indragirione.com,- Yayasan Vioni Bersaudara menggelar ngopi bareng bersama anak yatim sekitar Tembilahan Kota dengan mengundang Kapolres Inhil, Sabtu 13 Maret 2021.

Pembina Yayasan Vioni Bersaudara, Marlis Syarif mengatakan pertemuan diadakan bukan hanya ngopi saja namun juga memberikan paket santunan kepada anak yatim. 

"Sebanyak 15 anak yatim yang sudah didata oleh organisasi Granat hadir bersama disini. Kegiatan ini terlaksana tidak lain tidak bukan kami rindu dengan anak-anak yatim," ujarnya. 

Sebagai orang tua tak lupa Ia juga menasehati anak yatim tersebut agar rajin dalam beribadah. 

"Anak-anak yang bapak sayangi, pesan bapak rajin-rajinlah dalam beribadah, sholat dan mengaji agar kelak menjadi orang yang berguna. Kedepan semoga anak-anak menjadi pemimpin dimasa yang akan datang," harapnya. 

Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan dalam sambutannya mengatakan kegiatan Yayasan Vioni Bersaudara yang didalangi oleh Pak Marlis Syarif adalah kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat. 

"Kegiatan ini sifatnya sosial yang kontinu dan dinamis, peduli dengan masyarakat sekitar. Sudah banyak kegiatan sosial yang beliau lakukan melalui Yayasan ini, jadi bukan hanya sekedar retorika," tutur Kapolres. 

Kapolres juga berharap kegiatan sosial dari Yayasan Vioni Bersaudara agar dilanjutkan. 

"Polres Inhil selalu siap bersinergi dalam melaksanakan kegiatan sosial  bersama pak Marlis. Semoga ulang tahun pak Marlis dan Yayasan Vioni Bersaudara ini selalu sukses ke depan," tukas Kapolres Inhil. 

Salah satu anak yatim, Wahyu mengucapkan terimakasih kepada Yayasan Vioni Bersaudara.

"Alhamdulillah, Terima kasih, semoga lebih baik lagi kedepan dan sukses selalu," ucapnya sambil tersenyum simpul.