Pilihan
Abdul Wahid Cagubri Muda yang merakyat ?? Begini pandangan masyarakat
Puluhan Karyawan Kembali Tuntut Tunggakan Gaji PT ASI PKS Kempas
Pj Bupati Inhil Rombak Birokrasi Saat Pemilu 2024, Terkait Politik?
Wakil Ketua dan Anggota DPRD Riau Hadiri Acara Bagholek Godang Masyarakat Kampar
INDRAGIRIONE.COM, PEKANBARU - Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau Agung Nugroho, beserta Anggota DPRD Provinsi Riau Eva Yuliana dan Yuyun Hidayat, menghadiri acara Bagholek Godang Masyarakat Kampar se-Provinsi Riau, di Gelanggang Olahraga Remaja Pekanbaru, Kamis (9/5/2024).
Bagholek Godang yang digelar setiap tahunnya ini menjadi wadah silaturahmi antara sesama masyarakat Kampar, baik yang berada di perantauan maupun yang di kampung halaman se-Provinsi Riau. Selain disuguhkan berbagai macam acara hiburan seperti musik tradisional Calempong Ougung dan makan bersama, dalam kesempatan ini juga diserahkan santunan bagi anak yatim.
Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau Agung Nugroho yang ditemui di lokasi acara mengaku bangga dapat berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Menurutnya, melalui acara ini dapat terjalin rasa persaudaraan dan kebersamaan, khususnya bagi masyarakat Kota Pekanbaru yang berasal dari Kabupaten Kampar.
"Alhamdulillah bisa berpartisipasi langsung dalam acara silaturahmi yang turut dihadiri seluruh masyarakat Kampar dari berbagai penjuru Riau. Banyak suguhan acara yang sangat menarik dan paling penting kebersamaan dalam merajut persaudaraan sangat erat terasa. Semoga acara ini dapat menjadi agenda rutin dan harapannya tahun depan bisa lebih besar lagi," ujar Agung.
Turut hadir dalam kesempatan ini, Pj Bupati Kampar Hambali, Mantan Gubernur Riau Syamsuar dan Saleh Djasit, Anggota DPD RI Edwin Pratama Putra dan Misharti, Anggota DPR RI Syahrul Aidi Mazaat, Rektor UIN Riau Khairunnas, Forkopimda Kampar, beserta berbagai tokoh masyarakat Kampar. (Adv)
Tulis Komentar