Pilihan
Abdul Wahid Cagubri Muda yang merakyat ?? Begini pandangan masyarakat
Puluhan Karyawan Kembali Tuntut Tunggakan Gaji PT ASI PKS Kempas
Pj Bupati Inhil Rombak Birokrasi Saat Pemilu 2024, Terkait Politik?
HMI Tembilahan akan Laksanakan Konfercab setelah Kongres PB HMI ke XXXI di Surabaya
Indragirione.com,- Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Tembilahan akan laksanakan konferensi Cabang (Konfercab) setelah selesai Kongres HMI ke XXXI di Surabaya Jawa Timur (Jatim), keputusan ini di ambil melalui rapat harian pada Kamis 11 Maret 2021.
Ketua Umum HMI Cabang Tembilahan Jhoni Eka Putra menyampaikan dalam rapat harian yang dilakukan pengurus HMI Cabang Tembilahan membahas terkait permasalahan konfercab, Sehingga dapat keputusan akan di laksanakan setelah selesai Kongres HMI ke XXXI di Surabaya Jawa Timur.
Kepanitiaan Konferensi Cabang sudah di tetapkan di rapat harian sebelumnya pada Jum'at 29 Januari 2021 dengan struktur kepengurusan kepanitiaan.
Ketua Panitia : Hermansyah Putra
Sekretaris panitia : Ashabul Yuzan
SC : 1. Rudi daeng (Koordinator )
2. M. Tasakka
3. Riska lestari
Dalam hal ini Ahmad Fauzi selaku Sekretaris Umum HMI Cabang Tembilahan juga mengatakan jika ada yang melaksanakan konferensi Cabang tanpa melalui proses rapat harian HMI cabang Tembilahan itu di anggap ingin memecah belah.
"Jika ada yang melaksanakan Konfercab melalui proses dianggap ingin memecah atau membuat dualisme tubuh HMI Cabang Tembilahan, karna harus melalui mekanisme bukan memainkan sesuka hati," ujarnya
M Tasakka selaku koordinator dua juga mengatakan apabila tetap melaksanakan Konferensi Cabang Tanpa melalui mekanisme yang benar maka akan di tindak lanjuti sesuai konstitusi yang di tetapkan hasil-hasil Kongres HMI ke XXX di Ambon.
"Saya berharap pelaksanaan konferensi Cabang Tembilahan akan terlaksana dengan benar setelah Kongres HMI ke XXXI di Surabaya Jawa Timur dengan saling kerjasama dan komunikasi yang baik," tukasnya.
Tulis Komentar